Tingkatkan Peringkat dan Traffic Website/Blog dengan Teknik SEO Sederhana Tapi Ampuh dan Akurat Ini

 
Sumber Foto: Verizon

INDEPHEDIA.com - Setiap hari ada banyak informasi, baik melalui tulisan, foto hingga video di posting melalui situs web/website/blog maupun media sosial (Medsos). 

Saat ini, beragam informasi, baik itu berita (news), artikel, foto, video dan lainnya bergerak dengan kecepatan yang sangat cepat. 

Saking cepatnya informasi itu, konten Anda mungkin sudah usang bahkan setelah hanya dalam hitungan hari, apalagi sudah beberapa bulan sejak dipublikasikan. 

Agar konten Anda tak tergerus dengan konten-konten yang baru, rahasia paling penting untuk dipahami adalah kesuksesan SEO Anda.

Berikut INDEPHEDIA.com rangkum beberapa teknik SEO (Search Engine Optimization) sederhana tapi ampuh dan akurat untuk meningkatkan peringkat dan traffic situs web/website/blog Anda, melansir IPHEDIA.com.

Buat Konten Berkualitas, Lengkap dan Menarik

Teknik SEO pertama yang harus Anda lakukan membuat konten yang berkualitas, lengkap dan menarik. 

Google lebih mengetahui kebutuhan penggunanya dan mengutamakan konten-konten yang lengkap untuk menduduki posisi teratas di hasil pencarian.

Riset Keyword dan Kata Kunci

Riset keyword akan membantu Anda menemukan kata kunci yang relevan bagi pembaca. Karena, pencarian di Google kebanyakan berasal dari kata kunci. 

Bila konten Anda tidak sarat dengan kata kunci, tentunya akan kecil kemungkinan berada di peringkat teratas di hasil pencarian kata kunci yang Anda riset.

Search Engine Result Page menunjukkan halaman-halaman yang menduduki peringkat dari paling atas hingga ke urutan berikutnya sesuai kata kunci.

Penting untuk diketahui, satu kata kunci bisa memiliki lebih dari satu interpretasi dan Google mengutamakan interpretasi yang sesuai dengan keinginan pencari.

Kecepatan Website Ditingkatkan

Hal yang paling menjengkelkan bagi kebanyakan pengunjung adalah loading situs web/website/blog yang sangat lambat. 

Lamanya loading membuat pengunjung bisa meninggalkan situs web/website/blog Anda dan beralih ke yang lain yang lebih cepat diakses.

Karenanya kecepatan situs web/website/blog merupakan teknik SEO yang wajib pula dilakukan agar tak ditinggalkan pengunjung.

Sebagus apa pun konten yang Anda buat dan kata kuncinya masuk di pencarian Google, tetapi karena situs web/website/blog Anda lama loadingnya bisa-bisa ditinggalkan pengunjung.

Perbarui Konten Secara Berkala

Ketika  konten Anda diperbarui dengan informasi baru, Anda akan memiliki lebih banyak peluang bagi Google untuk memprioritaskan konten Anda untuk diurutkan di atas pesaing dengan konten usang.

Karenanya, memperbarui konten Anda dengan informasi baru atau lebih relevan secara teratur menjadi hal penting dalam teknik SEO. 

Buat Internal Link Antar Konten dan Halaman

Memaksimalkan internal link (link dari satu konten/halaman ke konten/halaman lain dalam satu situs web/website/blog yang sama) juga tak kalah pentingnya dalam teknik SEO.

Tidak peduli seberapa bagus konten Anda, itu tidak akan membawa nilai apa pun kecuali ada orang yang mengkonsumsinya dan sebaiknya, menautkannya.

Melalui internal link, mesin pencari dapat memahami konteks dan hubungan antar konten atau halaman di situs web/website/blog Anda. 

Untuk teknik SEO lainnya selain beberapa hal di atas, Anda bisa menambahkan gambar/foto ke konten situs web/website/blog Anda. Misalnya, satu konten lebih dari satu gambar/foto.

Kemudian, Anda optimasi meta tags, membuat Sitemap situs web/website/blog Anda, share ke Medsos dan bisa pula menulis konten di situs web/website/blog orang lain. 

Agar cepat terindeks Google, Anda juga tambahkan situs web/website/blog Anda di Google Search Console dan Google Analytics. (SBB/IND)


Buka Komentar
Tutup Komentar
No comments:
Write comment

Siapapun boleh berkomentar, tetapi secara bijaksana dan bertanggung jawab. Biasakan berkomentar dengan nama yang jelas. Berkomentar dengan UNKNOWN atau SPAM akan dihapus. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab individu komentator seperti yang diatur dalam UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) maupun perundang-undangan yang berlaku.

Back to Top