Food coma adalah kondisi ketika tubuh merasa lelah dan seolah tak berenergi setelah makan.
INDEPHEDIA.com - Seperti sudah jadi kebiasaan, habis makan ngantuk. Rasa kantuk kerap datang saat Anda rampung menghabiskan menu makan siang. Bukan hal yang aneh, kondisi itu dikenal dengan istilah food coma.
Dalam istilah kesehatan, food coma adalah kondisi ketika tubuh merasa lelah dan seolah tak berenergi setelah makan.
Berbagai macam jadi penyebabnya. Salah satunya adalah indeks glikemik yang tinggi pada menu makan siang mendorong peningkatan hormon insulin.
Peningkatan hormon insulin memungkinkan masuknya asam amino tryptophan ke dalam otak yang kemudian dikonversi menjadi serotonin. Nama terakhir ini kerap dikaitkan dengan peningkatan rasa kantuk.
Padahal, rasa kantuk yang muncul setelah makan siang seringkali mengganggu aktivitas harian.
Peningkatan hormon insulin memungkinkan masuknya asam amino tryptophan ke dalam otak yang kemudian dikonversi menjadi serotonin. Nama terakhir ini kerap dikaitkan dengan peningkatan rasa kantuk.
Padahal, rasa kantuk yang muncul setelah makan siang seringkali mengganggu aktivitas harian.
Rasa kantuk dengan mudahnya membuat Anda tak bersemangat untuk melanjutkan pekerjaan.
Meski begitu, Anda tak perlu kuatir. Hal itu bisa diatasi dengan beberapa cara yang perlu Anda perhatikan.
Meski begitu, Anda tak perlu kuatir. Hal itu bisa diatasi dengan beberapa cara yang perlu Anda perhatikan.
Berikut beberapa cara untuk mengatasi rasa kantuk setelah makan siang yang INDEPHEDIA.com kutip dan rangkum.
1. Setelah makan berjalan 15 menit
Untuk mengatasi food coma ada waktu yang perlu diberikan. Anda harus memberikan jarak antara waktu makan dan waktu kembali beraktivitas.
Pakar gastroentrologi, dr Satish Rao mengatakan, tubuh membutuhkan waktu untuk kembali pada keadaan normal setelah kenyang diasupi berbagai makanan.
1. Setelah makan berjalan 15 menit
Untuk mengatasi food coma ada waktu yang perlu diberikan. Anda harus memberikan jarak antara waktu makan dan waktu kembali beraktivitas.
Pakar gastroentrologi, dr Satish Rao mengatakan, tubuh membutuhkan waktu untuk kembali pada keadaan normal setelah kenyang diasupi berbagai makanan.
"Setelah selesai makan, berjalanlah sekitar 15 menit atau lebih," ujar Rao mengutip LifeHacker.
Berjalan setelah makan, kata dia, dapat memberikan waktu bagi makanan untuk diproses oleh sistem pencernaan tubuh.
Berjalan setelah makan, kata dia, dapat memberikan waktu bagi makanan untuk diproses oleh sistem pencernaan tubuh.
Selain itu, berjalan setelah makan juga membantu menurunkan kadar glukosa dalam tubuh.
"Beraktivitas atau olahraga kecil dapat melawan hormon yang membuat Anda mengantuk," ujar Rao.
2. Kontrol asupan makan
Food coma salah satunya disebabkan oleh kebiasaan makan berlebih. Dengan kondisi demikian, tubuh akan lebih banyak mengeluarkan energi untuk mencerna banyaknya makanan yang masuk.
2. Kontrol asupan makan
Food coma salah satunya disebabkan oleh kebiasaan makan berlebih. Dengan kondisi demikian, tubuh akan lebih banyak mengeluarkan energi untuk mencerna banyaknya makanan yang masuk.
Disarankan, agar tak mengantuk setelah makan, cobalah untuk makan dalam porsi wajar.
3. Minum segelas air mineral sebelum makan
Air dapat membantu melancarkan pencernaan. Mengutip Live Strong, air membantu tubuh mengeluarkan glukosa berlebih dalam urin. Cobalah minum segelas air mineral sekitar 20-30 menit sebelum makan.
4. Minum kopi sesudah makan
Minum kopi menjadi cara terbaik untuk mengatasi food coma. Hal ini disebabkan oleh kemampuan kopi untuk meningkatkan level energi tubuh.
3. Minum segelas air mineral sebelum makan
Air dapat membantu melancarkan pencernaan. Mengutip Live Strong, air membantu tubuh mengeluarkan glukosa berlebih dalam urin. Cobalah minum segelas air mineral sekitar 20-30 menit sebelum makan.
4. Minum kopi sesudah makan
Minum kopi menjadi cara terbaik untuk mengatasi food coma. Hal ini disebabkan oleh kemampuan kopi untuk meningkatkan level energi tubuh.
Kopi mampu meningkatkan sistem saraf simpatik yang berfungsi untuk memacu kerja organ tubuh seseorang.
5. Masukkan menu teh hijau
Teh hijau ternyata juga salah satu penawar kantuk. Air bukan satu-satunya minuman yang dapat membantu Anda menghindari food coma.
5. Masukkan menu teh hijau
Teh hijau ternyata juga salah satu penawar kantuk. Air bukan satu-satunya minuman yang dapat membantu Anda menghindari food coma.
Beberapa jenis teh diketahui mampu mendorong pencernaan dengan lembut, salah satunya teh hijau ini.
Studi yang dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry pada 2005 menemukan bahwa senyawa dalam teh hijau mampu memengaruhi aktivitas enzim penernaan. Pengaruh itu membantu tubuh memecah protein dalam perut.
Selain itu, teh hijau juga diketahui dapat menekan rasa lapar. Hal itu bisa membantu Anda mengontrol jumlah asupan makanan. (LS/R-03)
Studi yang dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry pada 2005 menemukan bahwa senyawa dalam teh hijau mampu memengaruhi aktivitas enzim penernaan. Pengaruh itu membantu tubuh memecah protein dalam perut.
Selain itu, teh hijau juga diketahui dapat menekan rasa lapar. Hal itu bisa membantu Anda mengontrol jumlah asupan makanan. (LS/R-03)
No comments:
Write commentSiapapun boleh berkomentar, tetapi secara bijaksana dan bertanggung jawab. Biasakan berkomentar dengan nama yang jelas. Berkomentar dengan UNKNOWN atau SPAM akan dihapus. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab individu komentator seperti yang diatur dalam UU ITE (Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik) maupun perundang-undangan yang berlaku.